Merasa di Fitnah, Pimpinan PMPB Muba Laporkan Oknum Warga Sido Mulyo

Pimpinan PMPB Muba Laporkan Oknum Warga Sido Mulyo dengan mendatangi Polres Muba. Foto : Eggy/REL--

Namun, terdapat sengketa lahan dengan masyarakat dengan dalih belum pernah ada ganti rugi atas lahan tersebut. 

BACA JUGA:JM-FAI Unggul Telak dari HBA-Henny

Dalam perjalanannya, lahan itu dikuasai oleh masyarakat setempat.

Karena konflik yang berkepanjangan dengan warga, PT Dapur Sawit akhirnya menjual lahan tersebut kepada CV Jaya Duta Perkasa pada 2009. 

Dari total 112 hektare, baru sekitar 30 hektare yang tertanam Kelapa Sawit. 

Namun, karena masih terjadi penolakan dari warga, pihak CV kemudian melaporkan persoalan ini ke Polda Sumsel namun belum terdapat penjelasan secara tertulis terkait dengan laporan hasil pemeriksaan terkait status lahan.

Sekitar bulan Oktober, Mukhtar Edi sempat menemui Camat dan mengaku telah membeli lahan seluas 112 hektare, namun tidak dapat menguasainya. 

BACA JUGA:Komitmen Wujudkan Pelayanan Publik Berkualitas

Muhtar Edi mengharapkan dapat diselesaikan konflik ini melalui mediasi di tingkat Kecamatan. Karena situasi saat itu sedang akan menghadapi Pilkada, maka Camat berkoordinasi dengan Kapolsek Tungkal Jaya kiranya dapat menunda terlebih dahulu mediasi tersebut dan berkonsentrasi menghadapi tahapan Pilkada yang tengah berlangsung.

Pada Januari 2025, Mukhtar Edi kembali meminta agar dapat dimediasi di kantor Camat dan pada 22 Januari 2025, Camat mengundang Kapolsek Tungkal Jaya, Kepala Desa Sidomulyo dan warga yang menguasai Lahan 100 serta Pihak Muhtar Edi untuk dimediasi pada 23 Januari 2025 namun Kepala Desa menyatakan ketidaksediaannya dengan pertimbangan akan menggelar musyawarah dulu ditingkat desa.

BACA JUGA:Hasil Rapat Pleno Rekapitulasi KPU Empat Lawang Tetapkan JM-Fai Unggul Dari HBA-Henny

Puncak dari konflik ini terjadi beberapa waktu lalu ketika dipasang portal yang menyebabkan warga yang menguasai lahan tidak bisa memanen hasil kebun mereka. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan