Solusi Sapi

Solusi Sapi.--

Batang sorgum ditebang di umur 40 hari. Paling lambat 60 hari. Untuk dikeringkan. Batang/daun sorgum kering itulah makanan sapi di musim kering.

Investor peternakan besar ini Anda sudah tahu: PT Asia Beef. Perusahaan dari Brazil. Sudah 25 tahun bergerak di bidang persapian. Nama bosnya: James Jerry Huang. Tionghoa Brazil keturunan Taiwan. Istrinya juga wanita Taiwan.

Meski banyak kesulitan Jerry Huang tidak menyerah. Setelah menemukan solusi sorgum Huang kian semangat. Akan terus memperluas sorgumnya. Sampai 200 hektare. 

Lahan ternaknya yang kini 850 hektare akan diperluas. Tambah 10.000 hektare lagi. Kebetulan di sebelah lahannya itu tersedia lahan nganggur 10.0000 hektare: milik PTPN 14. 

Perusahaan BUMN itu pun membuka diri untuk kerja sama dengan Jerry Huang. Ditandatanganilah kerja sama itu: 30 tahun. PTPN akan dapat bagian 8 persen dari penjualan sapi Asia Beef.

Dengan lahan PTPN itu Jerry Huang punya target: 15.000 sapi akan dilepas liar di Sumba Timur. Sumba paling timur. Lebih timur dari pabrik gula baru milik keluarga Jarum Kudus. 

Pada saatnya. Seperti juga di Australia, sapi jantannya akan dikebiri. Akan disediakan pejantan khusus. Tidak semua laki-laki boleh melakukannya. 

Sumba pun akan kembali ke era sapi. Suatu hari nanti. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan