Wajib Dikunjungi, Ini Wisata Religi di Bajawa Lebih Indah dari Puncak Bogor? Ini Kata Wisatawan!

Wajib Dikunjungi, Ini Wisata Religi di Bajawa Lebih Indah dari Puncak Bogor? Ini Kata Wisatawan!--

REL, Ngada - Wajib Dikunjungi, Ini Wisata Religi di Bajawa Lebih Indah dari Puncak Bogor? Ini Kata Wisatawan!

Keindahan alam Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT), kembali mencuri perhatian wisatawan.

Bahkan, seorang wisatawan asal Bandung, Veronika, mengungkapkan bahwa keindahan wisata religi di Bajawa lebih memukau dibandingkan Puncak Bogor.

"Ini lebih bagus dan indah dari Puncak Bogor," ungkap Veronika saat mengunjungi Wisata Religi Bunda Maria Ratu Semesta Alam di Kecamatan Bajawa, Ngada.

Kabupaten Ngada memang dikenal sebagai surga wisata, baik untuk wisata alam maupun religi. 

BACA JUGA:Chris Davies Minta Pemain Bristol Rovers Dihukum

Destinasi seperti Kampung Megalitikum Bena, Permandian Air Panas Soa, Air Terjun Ogi, dan Bukit Wolobobo selalu ramai dikunjungi, terutama saat musim liburan.

Kini, Wisata Religi Bunda Maria Ratu Semesta Alam menjadi daya tarik baru yang menarik perhatian wisatawan lokal maupun mancanegara.

Pesona Wisata Religi di Puncak Bajawa

Terletak di Desa Beiwali, Kecamatan Bajawa, Wisata Religi Bunda Maria Ratu Semesta Alam menawarkan perjalanan spiritual sekaligus pemandangan alam yang luar biasa. 

BACA JUGA:Blunder Jose Cordoba Berujung Kekalahan

Berada di wilayah Paroki Santo Longginus, Kevikepan Bajawa, Keuskupan Agung Ende, destinasi ini hanya berjarak sekitar 4 kilometer dari pusat kota Bajawa dengan waktu tempuh sekitar 15 menit.

Setibanya di puncak, pengunjung akan disambut dengan suasana sejuk dan tenang di bawah perlindungan patung Bunda Maria Ratu Semesta Alam. 

Tak jauh dari sana, terdapat pula patung Santo Yosef yang semakin menambah nuansa religius di tempat ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan