Samsung Galaxy F07 Resmi Meluncur: Baterai 5.000 mAh dan Harga Rp1 Jutaan, Saingi Ponsel Entry-Level Lain di I

Samsung resmi memperkenalkan Galaxy F07 di India dengan harga sekitar Rp1,4 juta. Hadir dengan baterai 5.000 mAh, layar 90 Hz, dan Android 15, ponsel ini siap jadi pilihan hemat performa tinggi.-ISTIMEWA-
REL, JAKARTA - Samsung kembali memperluas jajaran smartphone kelas menengah bawahnya dengan meluncurkan Galaxy F07 di pasar India.
Dengan banderol harga sekitar Rp1,43 juta, perangkat ini hadir membawa spesifikasi yang menarik di kelasnya, terutama dari sisi daya tahan baterai dan performa chipset.
Secara desain, Galaxy F07 tampil sederhana namun elegan dengan layar datar berukuran 6,7 inci beresolusi HD+ (720 x 1.600 piksel).
Panel LCD ini mendukung refresh rate 90 Hz, memberikan pengalaman visual yang lebih mulus bagi pengguna saat menelusuri media sosial atau bermain game ringan.
Di bagian atas layar, terdapat poni bergaya Infinity U yang menampung kamera depan 8 MP.
Sementara di sisi belakang, ponsel ini dibekali dua kamera, terdiri dari kamera utama 50 MP dan depth sensor 2 MP, yang ditempatkan dalam modul berbentuk pil di pojok kiri atas.
BACA JUGA:Korban Tewas Ponpes Sidoarjo Bertambah Jadi 52 Orang, Evakuasi Masih Berlangsung Hingga Malam Hari
Untuk dapur pacunya, Samsung Galaxy F07 ditenagai oleh chipset MediaTek Helio G99.
Chip ini dikenal tangguh untuk aktivitas harian seperti streaming, multitasking, hingga game ringan.
Kinerja tersebut dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB, yang masih bisa diperluas melalui slot microSD.
Salah satu daya tarik utama Galaxy F07 adalah baterai besar 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 25 watt.
Kapasitas ini membuat ponsel mampu bertahan seharian penuh tanpa perlu sering diisi ulang, menjadikannya ideal untuk pengguna aktif yang sering berpindah-pindah lokasi.
Samsung juga melengkapi perangkat ini dengan fitur penting lain seperti sertifikasi IP54 (tahan debu dan percikan air), Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth 5.3, GPS, port USB-C, dan jack audio 3,5 mm.