Langkah Serius Joncik Muhammad! Bupati Empat Lawang Tinjau Lokasi PEDA KTNA Sumsel 2025, Siap Sambut Ribuan Pe
Doc.Rel--
Akses transportasi, penataan area rest area, fasilitas kesehatan, dan pengamanan di lokasi dipastikan terus dipoles demi kelancaran acara.
PEDA KTNA menjadi peluang besar bagi Empat Lawang untuk menambah daya tarik regional dan menampilkan kemajuan pembangunan daerah.
Dengan koordinasi lintas OPD, keterlibatan masyarakat, dan dukungan penuh pemerintah provinsi, Kabupaten Empat Lawang optimis menghadirkan pengalaman terbaik bagi seluruh peserta dari berbagai kabupaten/kota se-Sumatera Selatan.
Acara besar ini dijadwalkan menjadi momen kebangkitan pertanian dan nelayan unggulan Kabupaten Empat Lawang sekaligus membuktikan kemampuan daerah dalam menyelenggarakan event skala besar dengan standar profesional.
Dengan semangat gotong royong dan persiapan matang, Empat Lawang siap tampil sebagai tuan rumah yang membanggakan dan memberikan kesan mendalam bagi ribuan peserta PEDA KTNA 2025.