PLN Belum Bisa Pastikan Kapan Listrik Bisa Normal

PLN.--

Seperti yang beredar di media sosial, PLN UID S2JB mengumumgkan mengenai kendala tersebut.

Berikut pengumumannya: "Sehubungan dengan Gangguan Tansmisi SUTT 275 kV Linggau-Lahat, sehingga berdampak pada sistem kelistrikan di wilayah Kerja Sumatera Selatan, Jambi dan Bengkulu." 

BACA JUGA:PJ Bupati Lahat Berikan Penghargaan pada Anak-Anak Berprestasi dalam Gebyar Tari Erai-erai

BACA JUGA:Diduga Pelatih Tari Cabuli Siswa SMA, Korban Sesama Jenis!

"PLN menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami semua oleh para pelangggan kami.".

"Saat ini petugas sedang mengupayakan penormalan kembali. PLN UID S2JB"

Pantauan di Martapura, Kabupaten OKU Timur, Sumatera terjadi mati lampu, sejak sekitar pukul 11.30 WIB.

Hingga saat ini lampu PLN masih belum menyala. Mungkin Martapura termasuk wialyah terdampak ganguan Transmisi tersebut. 

Aktivitas warga di Kota Lubuklinggau seakan berhenti karena gangguan listrik. PLN kota Lubuklinggau mengkonfirmasi jika pemadaman terjadi di Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu dan Sumatera Barat.

Saat ini gangguan itu dalam perbaikan. PLN mengusahakan agar pasokan listrik segera pulih karena merupakan kebutuhan utama masyarakat. 

Risti warga Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, mengaku pemadaman listrik terjadi, Selasa (4/6) sekitar pukul 10.00 WIB,

Kondisi itu dia rasakan setelah temperatur rumahnya yang menggunakan pendingin ruangan mendadak mati dan suhu rumah huniannya naik secara drastis.

"Ketahuan saat AC mendadak mati. Ternyata listrik padam," ujarnya.  Manager PLN UP3 Lubuklinggau, Hamdatul Rovikoh membenarkan adanya pemadaman itu.

Seperti yang disampaikan pengumuman dalam PLN Mobile. Penyebab listrik padam karena adanya gangguan Transmisi SUTT 275 kV Lubuk Linggau-Lahat. 

Disinggung mengenai berapa lapa dilakukan perbaikan yang dilakukan PLN dalam menormalkan pasokan aliran listrik di empat wilayah itu, Hamdatul mengaku belum bisa memastikan secara pasti.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan