Kampung Citengah: Pesona Alam di Tengah Lembah Sumedang yang Menakjubkan.

Liburan seru di kampung citegah Jawa barat-Poto.ist-

REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID -Kampung Citengah di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, merupakan salah satu destinasi wisata yang menawarkan keindahan alam yang memukau.

Terletak di antara dua lembah, Kampung Citengah dikelilingi oleh pemandangan perbukitan yang indah dengan kabut tipis yang turun dari puncak, menambah keindahan suasana pagi hari.

Di sini, terdapat sungai-sungai yang mengalir jernih dan deras, memberikan suara gemercik air yang menyejukkan. Area ini juga memiliki sawah hijau yang menyegarkan mata.

Di sekitar sungai, terdapat saung-saung dan camping ground yang bisa disewa oleh pengunjung, menawarkan tempat beristirahat yang nyaman dan pemandangan yang menakjubkan.

BACA JUGA:Rekomendasi Penginapan Murah di Tengah Hutan Bogor untuk Menghindari Kemacetan

Fasilitas yang tersedia di Kampung Citengah cukup lengkap, termasuk musala, kolam renang, dan jembatan yang menghubungkan area pintu masuk dengan tempat wisata utama.

Ada juga vila-vila yang bisa disewa oleh keluarga atau kelompok wisatawan, memberikan kenyamanan tambahan dengan paket-paket sarapan seperti nasi goreng.

Salah satu daya tarik utama di sini adalah Putri River Inn, yang menampilkan suasana desa yang tenang dan asri.

Pengunjung bisa menikmati sarapan atau makan malam dengan menu tradisional seperti nasi liwet dan ikan bakar, sambil mendengarkan suara alam seperti gemercik air sungai dan suara serangga malam.

BACA JUGA:Menikmati Keunikan Kuliner Purwodadi, 5 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner

Selain itu, tempat ini juga menawarkan berbagai aktivitas wisata seperti flying fox dengan harga yang terjangkau.

Dengan suasana yang damai dan pemandangan alam yang memukau, Kampung Citengah di Kabupaten Sumedang menjadi destinasi yang sempurna untuk liburan keluarga atau sekadar melepas penat dari kesibukan sehari-hari.(*/Edo)

 

 

Tag
Share