Video Viral Polisi Inggris Tendang dan Injak Kepala Pria di Bandara Manchester, Tuai Kecaman

Foto: Polisi Inggris Tendang dan Injak Kepala Pria di Bandara Manchester-Istimewa-

RAKYATEMPATLAWANG – Sebuah video yang merekam tindakan kekerasan polisi di Bandara Manchester telah viral di media sosial, memicu gelombang kecaman dari publik.

 Dalam video tersebut, seorang petugas polisi bersenjatakan Taser terlihat menendang dan menginjak kepala seorang pria yang sudah terbaring telungkup di lantai. 

Seorang pria kedua juga dipukul oleh petugas tersebut.

Insiden ini terjadi di Terminal 2 Bandara Manchester pada Selasa (23/7) pukul 20.25 waktu setempat. 

BACA JUGA:Video polisi menendang dan Menginjak Pria di Bandara Manchester Viral, Kepolisian Dibanjiri Kecaman

BACA JUGA:Sopir Truk di Surabaya Alami Kejadian Horor, Dengar Tangis Wanita Tanpa Wujud

Kepolisian Greater Manchester (GMP) mengonfirmasi bahwa para petugas sedang menanggapi laporan penyerangan di lokasi tersebut.

 Dalam respons tersebut, tiga petugas diserang, termasuk seorang petugas perempuan yang mengalami patah tulang hidung dan dua petugas lainnya yang menderita luka-luka yang memerlukan perawatan di rumah sakit.

Asisten Kepala Polisi Wasim Chaudhry dari GMP mengatakan bahwa insiden yang terekam dalam video tersebut benar-benar mengejutkan dan menimbulkan kekhawatiran di kalangan publik. 

BACA JUGA:Ratu Mary Elizabeth dari Denmark Ditabrak Skuter Listrik di Greenland

BACA JUGA:Motor Listrik Volta Hadirkan Model Terbaru Yang Mirif Dengan Honda Vario di GIIAS 2024

"Kami tahu sebuah video tentang insiden di Bandara Manchester yang beredar luas menunjukkan peristiwa yang benar-benar mengejutkan, dan orang-orang sangat prihatin," jelas Chaudhry. 

Ia menambahkan bahwa penggunaan kekuatan seperti itu dalam sebuah penangkapan adalah kejadian yang tidak biasa.

Menyusul insiden tersebut, GMP menyatakan bahwa seorang petugas telah dibebastugaskan dari tugas operasional.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan