Bayern Munich Siap Memulangkan Joshua Zirkzee

Joshua Zirkzee. Foto: dok/ist--

REL, Italia - Harapan AC Milan untuk mendatangkan striker muda Belanda, Joshua Zirkzee, terancam kandas setelah Bayern Munich kembali memasuki perburuan. 

Klub Bundesliga tersebut dikabarkan ingin membawa kembali sang pemain ke Allianz Arena dengan harga €25 juta.

Awalnya, segalanya tampak berjalan mulus bagi Milan. Zirkzee memiliki klausul pelepasan €40 juta yang terjangkau oleh Milan, dengan anggaran transfer yang mencapai €50 juta.

Namun, Bayern Munich, klub di mana Zirkzee dibesarkan dan memulai debutnya di Liga Champions, muncul sebagai pesaing kuat. 

BACA JUGA:Vinicius Jr. Sang Mutiara Bernabeu

BACA JUGA:Alex Noerdin Dukung Siapa? Berikut Kata Lury!

Vincent Kompany, pelatih baru Bayern yang pernah melatih Zirkzee di Anderlecht, dikabarkan sangat menginginkan sang pemain kembali.

Kompany yakin Zirkzee akan lebih cocok dengan gaya bermain Bayern dan atmosfer tim yang sudah dikenalnya.

Kehadiran Bayern Munich dalam perburuan ini semakin diperumit dengan komisi agen yang besar. Hal ini membuat AC Milan ragu untuk melanjutkan negosiasi.

Kehilangan Zirkzee akan menjadi pukulan telak bagi Milan, yang sedang mencari penyerang muda untuk memperkuat lini depan mereka. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan