Pastikan Layanan Kesehatan Normal Usai Libur Idul Adha

KUNJUNG: Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Apriyadi Mahmud, melakukan kunjungan ke RSUD Sekayu dan beberapa puskesmas, Rabu (19/6/2024). Foto: dok/ist--

REL, Sekayu - Pada hari pertama aktivitas kerja setelah libur Idul Adha, Sekretaris Daerah Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Apriyadi Mahmud, melakukan kunjungan ke RSUD Sekayu dan beberapa puskesmas di wilayah tersebut. 

Kunjungan yang dilakukan pada Rabu pagi ini bertujuan untuk memastikan bahwa layanan kesehatan kembali berjalan normal.

Apriyadi Mahmud, yang saat ini tengah menempuh studi doktoral di Universitas Sriwijaya, menyatakan bahwa pelayanan kesehatan di RSUD Sekayu tetap berjalan seperti biasa. 

"Alhamdulillah, layanan kesehatan warga Muba di RSUD Sekayu tetap berjalan normal seperti biasa," ungkapnya. 

BACA JUGA:Tercepat Turunkan Angka Stunting di Pulau Sumatera

BACA JUGA:BKPSDM Sebut OKU Punya 900 Kuota CASN di 2024

Mantan Mustasyar PCNU Muba ini menekankan pentingnya pelayanan publik, terutama di sektor kesehatan, untuk menjadi prioritas agar masyarakat dapat memanfaatkan layanan tersebut secara optimal. 

"Jangan sampai kita lambat atau lalai melayani masyarakat untuk mendapatkan pelayanan kesehatan," tambah Apriyadi.

Direktur RSUD Sekayu, dr Sharlie Esa Kenedy MARS, turut mengkonfirmasi bahwa pelayanan kepada masyarakat telah kembali normal setelah libur Idul Adha. 

"Hari ini sudah berjalan normal seperti biasa, beberapa waktu lalu ketika libur Idul Adha pelayanan juga tetap berjalan," ujarnya. 

Ia juga mengungkapkan bahwa RSUD Sekayu terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan dengan dukungan dari Penjabat Bupati Sandi Fahlepi dan Sekda Muba Apriyadi Mahmud.

Dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan, RSUD Sekayu terus melakukan pembenahan dan peningkatan alat-alat kesehatan. 

"Termasuk alat-alat kesehatan yang terus di-upgrade. Demi pelayanan yang prima untuk warga Muba," tandas Sharlie.

Kunjungan Apriyadi Mahmud ini menunjukkan komitmen pemerintah daerah dalam memastikan pelayanan publik, terutama di sektor kesehatan, tetap optimal meskipun baru saja melewati periode liburan. 

Tag
Share