4 Titik Pijat untuk Membantu Mengatasi Cegukan

Minggu 04 Aug 2024 - 19:27 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

REL - Meski umumnya bukan gejala penyakit berbahaya, cegukan bisa terjadi terlalu lama hingga mengganggu aktivitas. Lalu, bagaimana agar cegukan berhenti? Anda mungkin perlu membantu mengatasi cegukan agar lebih cepat hilang, salah satunya bisa dengan cara pijat. Terdapat beberapa jenis pijat yang dipercaya bisa membantu mengatasi cegukan. Simak penjelasan masing-masing jenisnya di bawah ini. 

Apakah dipijat bisa menghilangkan cegukan?

Pijat dapat membantu meredakan penyebab cegukan dalam beberapa kasus, meskipun efektivitasnya bisa bervariasi antara setiap penderita.

Cegukan terjadi ketika diafragma (otot yang memisahkan dada dari perut) mengalami kontraksi tiba-tiba.

BACA JUGA:7 Tips Diet Ibu Menyusui Tanpa Mengurangi ASI

BACA JUGA:Joncik - Arifai Berpotensi Lawan Kotak Kosong

Teknik pijat pada titik refleksi tertentu dapat membantu merelaksasi otot-otot dan saraf yang terkait dengan cegukan terus-menerus.

Namun, penting untuk diingat bahwa teknik ini mungkin tidak efektif untuk semua orang dan dalam beberapa kasus, cegukan bisa jadi tidak merespons terhadap metode pijat.

Jika cegukan tidak kunjung hilang atau sering terjadi, sebaiknya konsultasikan kepada dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut dan mendapatkan penanganan yang lebih tepat.

Tips melakukan pijat untuk mengatasi cegukan

BACA JUGA:Supriyanto, Mantan Caleg Gagal, Ditangkap Atas Kasus Narkoba

BACA JUGA:Perempuan Menghilang Selama Tujuh Bulan Ditemukan Tewas di Perkebunan, Suami Jadi Tersangka Utama

Pastikan Anda duduk atau berdiri dalam posisi yang nyaman selama melakukan pijatan.

Berikan tekanan yang stabil dan hindari menekan terlalu keras. Jangan menekan terlalu keras untuk menghindari rasa sakit atau ketidaknyamanan.

Bernapaslah secara perlahan dan dalam selama melakukan pijatan untuk membantu merelaksasi tubuh.

Kategori :