Gempa Terkini Guncang Cianjur dan Sukabumi pada 21 September 2024

Sabtu 21 Sep 2024 - 11:50 WIB
Reporter : Pauzan
Editor : Pauzan

RAKYATEMPATLAWANG – Gempa bumi dengan magnitudo ringan mengguncang wilayah Cianjur dan Sukabumi, Jawa Barat, pada Sabtu pagi, 21 September 2024.

Berdasarkan laporan BMKG Wilayah II, dua gempa ini terjadi di daratan dengan selisih waktu hanya satu jam.

Gempa pertama terjadi di Cianjur pada pukul 04.17 WIB dengan kekuatan magnitudo 2,2. 

Pusat gempa berada di darat, 20 km barat laut Kabupaten Cianjur, pada kedalaman 34 km.

BACA JUGA:Tim Haris-Sani Surati Bawaslu Tanjab Timur Terkait Viral Spanduk Lurah Teluk Dawan

BACA JUGA:Gempa Magnitudo 4.8 Guncang Gianyar, Bali: Getaran Terasa Hingga Lombok

 Informasi ini disampaikan BMKG melalui akun Twitter resminya, @bmkgwilayah2.

Hanya berselang satu jam, gempa kedua mengguncang wilayah Sukabumi pada pukul 05.17 WIB dengan kekuatan magnitudo 2,4.

 Pusat gempa berada di darat, 20 km timur laut Kabupaten Sukabumi, pada kedalaman 13 km.

Meski kedua gempa tersebut tergolong ringan, masyarakat tetap diimbau untuk waspada terhadap gempa susulan yang mungkin terjadi. 

BACA JUGA:Wajib Dikunjungi, Ini 5 Rekomendasi Wisata di Jakarta Barat Terbaru

BACA JUGA:Keren Bangaet, Ini 5 Rekomendasi Wisata di Jakarta Timur yang Wajib Dikunjungi

Gempa ini tidak menimbulkan kerusakan besar, namun tetap dirasakan oleh warga setempat.

BMKG mengingatkan masyarakat untuk tetap tenang dan segera mencari tempat berlindung yang aman jika gempa terjadi.

 Langkah seperti berlindung di bawah meja dan menjauh dari jendela atau bangunan yang berpotensi runtuh harus diutamakan demi keselamatan.

Kategori :