Motif Keji Pembunuh Gadis Penjual Gorengan, Berawal dari Beli Dagangan Korban

Minggu 22 Sep 2024 - 10:19 WIB
Reporter : Pauzan
Editor : Pauzan

RAKYATEMPATLAWANG — Kasus pembunuhan sadis yang menimpa seorang gadis penjual gorengan di Padang Pariaman, Sumatera Barat, telah menemui titik terang setelah tersangka utama berhasil ditangkap. 

Tersangka, berinisial IS, ditangkap oleh jajaran Polda Sumbar pada Kamis (19/9/2024) setelah buron selama 11 hari.

Korban, seorang gadis penjual gorengan berinisial NKS, dilaporkan hilang pada Jumat (6/9/2024). 

Dia ditemukan tewas terkubur tanpa busana. Polisi mengungkapkan bahwa selain dibunuh, korban juga diperkosa oleh tersangka IS.

BACA JUGA:Penetapan Cagub-Cawagub Kalteng 2024 dan Asa Anak Putus Sekolah

BACA JUGA:Tim Balap Asuhan Yulius Maulana Lolos Babak Penyisihan di Kades Prabu Menang Cup 2024

 Motif utama dari pembunuhan ini adalah dorongan birahi yang muncul pada tersangka setelah bertemu dengan korban.

Dalam keterangannya, Kapolda Sumbar menjelaskan bahwa IS awalnya bersama tiga rekannya membeli gorengan dari korban. 

Setelah berpisah dengan teman-temannya, IS menyusul korban yang sudah berada sekitar 200 meter dari mereka.

 Pada titik tersebut, IS menghadang korban, menyekapnya dengan menutup aliran napas korban menggunakan plastik yang diambil dari barang dagangannya.

BACA JUGA:Kemenag Revitalisasi MAN Program Keagamaan untuk Perkuat Tafaqquh fid-Din

BACA JUGA:Perwira Polisi Diduga Bunuh Diri di Kompleks Akademi Kepolisian Semarang

 Setelah menyekap korban hingga tidak sadarkan diri, IS kemudian menyeret tubuh korban sejauh 300 meter dan memperkosanya.

Setelah melakukan aksinya, IS melarikan diri ke hutan dan bersembunyi hingga akhirnya tertangkap di sebuah rumah kosong di daerah Kayu Tanam,

 Padang Pariaman. Pihak kepolisian masih terus mendalami keterlibatan pelaku lain dalam kasus ini.

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 23:29 WIB

Hanya Trofi yang Penting!

Minggu 24 Nov 2024 - 23:24 WIB

Arsenal Serius Incar Raphinha

Minggu 24 Nov 2024 - 23:20 WIB

Drama Posisi Mbappe di Real Madrid

Minggu 24 Nov 2024 - 23:15 WIB

Manchester City Dibantai Tottenham 4-0