REL, Empat Lawang - Bripka Andesta, personil Polsek Pendopo dari Polres Empat Lawang Polda Sumsel, merespons laporan warga terkait mobil Mitsubishi Kuda yang mengalami mogok di Jalan Poros Tebing Pendopo, sekira pukul 03.59 WIB. Jumat, 29 Desember 2023.
Mobil tersebut membawa satu keluarga yang terdiri dari Peltu Santoso, istri, dan lima putrinya, yang sedang dalam perjalanan liburan akhir tahun dari Lubuk Linggau menuju Kota Pagar Alam.
Bripka Andesta dan personil piket lainnya segera mendatangi lokasi. Setelah tiba di tempat, mereka melakukan evakuasi keluarga Peltu Santoso ke Polsek Pendopo untuk istirahat sambil menunggu mobil diperbaiki.
Bripka Andesta, bersama dengan anggota lain dan seorang teknisi, membawa mobil menuju bengkel untuk mendapatkan perbaikan.
BACA JUGA:Musim Hujan, Waspada Daerah Rawan Longsor
BACA JUGA:7 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam
Mobil Mitsubishi Kuda tersebut mengalami masalah pada sistem rem dan kopling.
Peltu Santoso dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada Polres Empat Lawang dan Polsek Pendopo atas bantuan teknisi serta evakuasi mereka untuk istirahat sebelum melanjutkan perjalanan ke Kota Pagar Alam.
"Terima kasih kepada personel Polres Empat Lawang terkhusus polsek Pendopo yang telah memberikan bantuan," ungkapnya
Pukul 10.22 WIB, setelah mobil diperbaiki, Peltu Santoso melanjutkan perjalanan ke Kota Pagar Alam.
Kepedulian dan respons cepat dari Personil Polsek Pendopo mendapat apresiasi positif dari keluarga Peltu Santoso dan pers Kodim Lubuk Linggau. (pad).