Rakercabsus PDIP Empat Lawang, Komitmen Menangkan ERA dan JM-Fai

Sabtu 02 Nov 2024 - 21:28 WIB
Reporter : Riski
Editor : Riski

REL, Empat Lawang - Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Empat Lawang digelar dengan tujuan konsolidasi pemenangan pasangan calon Edddy Santana Putra - Riezky Aprilia (ERA) dalam pemilihan gubernur (Pilgub) Sumatera Selatan, serta pasangan Joncik Muhammad - Arifai (JM-Fai) untuk pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024.

Acara berlangsung di aula Hotel Kito, Tebing Tinggi, pada Sabtu, 2 November 2024. Rakercabsus ini dihadiri oleh Riezky Aprilia, calon wakil gubernur nomor urut 2, bersama Arifai, calon wakil bupati Empat Lawang, serta pengurus partai dan simpatisan.

Dalam sambutannya, Riezky Aprilia yang akrab disapa Kiky menegaskan bahwa rapat ini bertujuan untuk memastikan semua jejaring partai siap mendukung pemenangan pasangan ERA di Pilgub dan JM-Fai di Pilkada Empat Lawang.

Ia menegaskan, "Kami berkomitmen untuk meraih kemenangan total di Kabupaten Empat Lawang." Kiky, yang merupakan putri asli dari daerah ini, yakin bahwa kolaborasi antara Empat Lawang, Lahat, dan Pagaralam akan menghasilkan kemenangan bagi pasangan calon yang diusung.

BACA JUGA:Mulai 1 November, Puluhan Ribu Peserta BPJS Kesehatan Dinonaktifkan

BACA JUGA:Putusan Sengketa Pilkada Empat Lawang, Sidang PTTUN Digelar Online lewat E-Court

Optimisme juga disampaikan oleh Arifai, calon wakil bupati. Ia percaya bahwa dukungan terhadap Riezky Aprilia, yang dinilai sebagai salah satu putri terbaik dari Empat Lawang, akan memperkuat peluang kemenangan di Pilgub.

Ia mengajak seluruh kader, badan, dan sayap partai untuk bersatu dan solid dalam memenangkan pasangan ERA sebagai gubernur dan wakil gubernur, serta JM-Fai sebagai bupati dan wakil bupati.

Dengan semangat yang kuat, seluruh peserta Rakercabsus berkomitmen untuk bekerja keras demi meraih kemenangan dalam pemilihan yang akan datang. (dik)

Kategori :

Terkait

Jumat 22 Nov 2024 - 21:31 WIB

Eddy Sindir Deru Soal Jakabaring

Jumat 22 Nov 2024 - 20:22 WIB

Fauzan Khoiri Pimpin Survei Pembersihan

Kamis 21 Nov 2024 - 23:12 WIB

Pj Bupati Pastikan Kesiapan Total