REL, Lahat - Program makan bergizi gratis akan segera bergulir mulai semester depan. Dalam hal ini bisa dilihat dari upaya pemerintah daerah mendukung dan mempersiapkan dari sekarang yaitu sudah mulainya mendata siswa.
Program makan bergizi gratis salah satunya dengan memberi makan siang dan susu gratis sebagai upaya untuk memberikan tambahan gizi bagi anak didik, balita juga ibu hamil guna mencegah dan mengatasi masalah stunting.
Hal ini disampaikan oleh Kepala SMA Negeri 2 Lahat, Tri Turnadi MPd, mengatakan, jadi saat ini memasuki presiden baru salah satu programnya makan bergizi gratis merupakan program sangat bagus dan luarbiasa.
"Seperti yang kita ketahui bahwa anak-anak sekarang ini yang belum sarapan tentu saja mereka akan melakukan kendala dalam pendidikan, terutama dalam menyerap pelajaran disekolah," ujarnya.
Ditambahkan, dengan program ini diharapkan peserta didik dapat fokus belajar tentu saja hal ini tidak mencakup dalam SD, SMP dan SMA, yang jelas kegiatan ini sangat luar biasa dan sangat baik dilaksanakan.
Lebih lanjut, dengan program ini juga bisa membantu para orang tua yang belum mampu fodensial dengan begitu dapat membantu mereka dalam menanggulangi gizi pada anak mereka
BACA JUGA:Tekankan Netralitas dan Profesionalisme Personel
BACA JUGA:Bagikan 60 Kotak Makan Sehat Bergizi di Pasar Tebing Tinggi
Kemudian, dapat meningkatkan usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dengan begitu program ini dapat menunjang program Presiden.
Adapun, Pentingnya anak anak mendapatkan makanan bergizi sebab kedepan anak anak inilah yang akan memimpin negara. Maka mulai sekarang pastikan anak anak mendapatkan makanan yang bergizi, sehat.
"Kami mengharapkan pelaksanaan program makan bergizi gratis ini akan segera dilaksanakan membantu anak-anak dalam tumbuh kembang dan fokus dalam pembelajaran di sekolah," harapnya. (*)