Februari Launching Makan Bergizi

Kamis 23 Jan 2025 - 19:56 WIB
Reporter : Mael
Editor : Mael

REL, Lahat - Pemerintah Kabupaten Lahat melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Lahat bersama unsur terkait lainya akan melaksanakan Launching Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi seluruh Sekolah yang ada di Bumi Seganti Setungguan.

Data yang dihimpun dilapangan, tanggal 3 Februari 2025, akan ada 3 titik lokasi Sekolah yang akan dijadikan tempat Launching MBG, SD Negeri 19 Percontohan, SMP Kartika dan SMA Negeri 2 Lahat.

PLH Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat Ety Listina SP MM menyebut bahwa Pemerintah Kabupaten Lahat akan segera melaksanakan Launching Program Makan Bergizi Gratis (BGM).

"Iya rencananya tanggal 3 Februari 2025 akan ada 3 titik lokasi, yang pertama SD Negeri 19 Percontohan, SMP Kartika dan SMA Negeri 2 Lahat," ujarnya Rabu 22 Januari 2025.

BACA JUGA:Tampung Aspirasi, Pastikan Usulan Prioritas

Dirinya juga menyebut bahwa pihaknya sudah melakukan Rapat bersama seluruh jajaran yang dihadiri langsung Perwakilan Badan Gizi Nasional.

"Alhamdulillah sudah melakukan rapat bersama yang dihadiri langsung Perwakilan Badan Gizi Nasional Jessica Anjur Mareta," jelasnya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa pemberian makan bergizi merupakan program Nasional, yang bertujuan untuk memastikan anak-anak mendapatkan asupan nutrisi yang memadai, guna mendukung pertumbuhan fisik dan perkembangan mental yang optimal.

BACA JUGA:Wujudkan Pemasyarakatan yang Lebih Baik

"Menu dari makan bergizi gratis terdiri dari nasi putih, ayam masak teriyaki, sayur kacang panjang+toge, buah semangka, dan susu full cream kemasan kota," tutupnya. (*)

Kategori :

Terkini

Kamis 23 Jan 2025 - 21:12 WIB

Ungkapan Bahagia Meski Bermain Buruk

Kamis 23 Jan 2025 - 21:11 WIB

AC Milan Serius Kejar Kyle Walker

Kamis 23 Jan 2025 - 21:10 WIB

Inter Milan Nyaris ke Perempat Final

Kamis 23 Jan 2025 - 21:09 WIB

Catat Rekor Baru di Kompetisi Eropa