REL,, Jawa Tengah - Kabupaten Boyolali menyimpan surga tersembunyi di lereng timur Gunung Merapi yang belum banyak diketahui wisatawan.
Berada di ketinggian 1.300 meter di atas permukaan laut (mdpl), Dukuh Gumuk, yang terletak di Desa Mriyan, Kecamatan Tamansari, menawarkan pesona alam yang unik dan beragam aktivitas wisata minat khusus.
Panorama Menakjubkan di Ketinggian
Dukuh Gumuk menawarkan pemandangan spektakuler yang memanjakan mata.
BACA JUGA:5 Kepala Daerah 'Tumbang' Saat Retret di Akmil Magelang
Dari arah timur, wisatawan bisa menyaksikan keindahan Gunung Lawu serta pegunungan yang membentang luas.
Sementara di arah barat, menjulang gagah Gunung Bibi yang seolah menjadi benteng alami dari erupsi Gunung Merapi.
Tak seperti kebanyakan destinasi wisata di lereng Merapi yang memperlihatkan lanskap tandus dengan pasir vulkanik, di sini panorama hijau mendominasi.
Gunung Bibi menjadi penghalang alami yang menutupi puncak Merapi, menciptakan suasana yang lebih sejuk dan asri.
BACA JUGA:Kartu Merah Bikin Absen Lawan Madrid!
Menyeruput Kopi Mawar Khas Gumuk
Tak lengkap berkunjung ke Dukuh Gumuk tanpa mencicipi Kopi Gumuk Merapi yang memiliki aroma khas mawar.
Kopi ini menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan pecinta kuliner.
Keunikan rasa dan aroma kopi ini berasal dari proses pengolahan khusus oleh masyarakat setempat, menjadikannya oleh-oleh favorit dari kawasan ini.
BACA JUGA:PSG Bungkam Lyon di Laga Sengit
Trekking dan Adopsi Anggrek, Wisata Bernilai Konservasi
Bagi yang gemar berpetualang, kawasan ini juga menawarkan jalur trekking menuju kawasan Taman Nasional Gunung Merapi.
Perjalanan ini membawa wisatawan melewati hutan yang masih alami hingga menuju permukiman Gobumi di selatan Dukuh Gumuk.