REL, Lahat - Dalam upaya mendukung ketahanan pangan dan mendorong perilaku produktif masyarakat, Polsek Merapi mengajak warga sekitar untuk ternak ayam kampung. Program ini tidak hanya untuk meningkatkan ketersediaan pangan lokal, tapi juga membuka peluang ekonomi baru bagi warga.
Kapolres Lahat AKBP God Parlasro Sinaga SIK melalui Kapolsek Merapi, Iptu Chandra Kirana SH, menyampaikan, program ternak ayam kampung ini diharapkan bisa memberikan manfaat ganda. Selain memenuhi kebutuhan konsumsi pribadi, ternak ayam kampung juga memiliki nilai ekonomis yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.
"Dengan memelihara ayam kampung, warga tidak hanya bisa mendapatkan telur atau daging ayam untuk kebutuhan sendiri, tapi juga bisa menjualnya untuk memperoleh penghasilan tambahan," ujarnya, kemarin.
Ia mengingatkan, yang penting dalam beternak ayam, jangan sampai dilepas liarkan.
BACA JUGA:Lurah Curup Jare Usulkan Pagar Pembatas
BACA JUGA:Kades Talang Benteng dan Ketua BPD Batu Jungul Dilaporkan ke Bawaslu Empat Lawang
Ternak harus dibuatkan kandangnya dan selalui dibersihkan. Hal ini agar tidak menggangu kenyamanan dan kebersihan lingkungan sekitar. " Jangan sampai justru ternak kita merusak tanaman tetangga maupun mengotorinya," imbuh Kapolsek.
Dengan cara ini, harapannya masyarakat bisa lebih mandiri dalam hal ketersediaan pangan hewani. "Kami ingin mengedukasi masyarakat bahwa memelihara ayam kampung tidak sulit dan bisa dilakukan di rumah masing-masing. Selain itu, kegiatan ini juga bisa menjadi hobi yang positif dan bermanfaat," tambahnya.
Kegiatan beternak ayan juga dapat menjadi sarana untuk mengisi waktu luang secara produktif, terutama bagi masyarakat yang mungkin kesulitan menemukan aktivitas yang bermanfaat. "Kita berharap bisa mengurangi tingkat kebosanan dan mempererat ikatan sosial di masyarakat," jelasnya. (*)