7 Makanan Praktis yang Cocok untuk Dibawa Perjalanan Jauh

Selasa 16 Apr 2024 - 23:55 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

Membawa asupan makanan yang tepat saat melakukan perjalanan jauh atau traveling dapat memengaruhi daya tahan tubuh selama beraktivitas. Lantas, apa saja makanan yang cocok dibawa perjalanan jauh? Ini ulasannya.

Pilihan makanan yang cocok dibawa perjalanan jauh

Jika Anda berencana untuk melakukan perjalanan jauh, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan, termasuk perihal barang bawaan berupa makanan. 

Selain bisa memastikan langsung kebersihannya, membawa makanan sendiri dari rumah juga bisa menghemat pengeluaran dan mendukung asupan energi selama di perjalanan.

BACA JUGA:Demi Lolos ke Semifinal, PSG Bakal Tampil All Out Lawan Barcelona

BACA JUGA:Prediksi Jose Mourinho Terhadap Arsenal Mulai Terbukti

Supaya tidak salah memilih jenis makanan dan minuman untuk dibawa perjalanan jauh, berikut ini beragam pilihan yang bisa Anda coba.

1. Buah-buahan 

Sudah bukan menjadi rahasia lagi bahwa buah-buahan merupakan salah satu jenis asupan yang memiliki beragam manfaat bagi tubuh.

Tak heran jika jenis asupan ini juga menjadi salah satu makanan yang cocok dibawa perjalanan jauh.

Selain dapat menyumbang asupan energi dan nutrisi bagi tubuh, buah-buahan juga cukup praktis untuk Anda bawa saat bepergian jauh karena tak perlu dimasak.

Dengan menikmati camilan sehat berupa buah potong, Anda bisa menikmati manfaat kandungan serat dalam buah yang dapat membantu perut kenyang lebih lama tanpa memasok kalori berlebihan dalam tubuh.

Anda bisa membawa beragam jenis buah-buahan, seperti apel, pisang, stroberi, jeruk, dan kurma.

Jenis buah-buahan tersebut dapat mendukung asupan energi yang cukup bagi tubuh sehingga Anda tetap bugar di tengah melakukan perjalanan jauh.

2. Yogurt 

Kategori :