Kegiatan Tahunan Festival Serapungan Musi Kembali Diadakan, Pemerintah Berharap Bisa Masuk Kalender Nasional

Minggu 19 May 2024 - 22:29 WIB
Reporter : Farel
Editor : Mael

"Serapungan sendiri merupakan atraksi air ikonik dari pariwisata Kabupaten Empat Lawang, karena mengikuti tradisi pada zaman dahulu yang mana Sungai Musi merupakan akses transportasi di Empat Lawang karena akses darat yang belum memadai seperti sekarang," terangnya.

Serapungan cepat diikuti oleh 105 peserta, serapungan santai 708 peserta, dan rakit hias 25 peserta.


Foto bersama pejabat dan pemenang doorprize 1 unit sepeda motor.--

Bagi para peserta yang berhasil menjadi pemenang, akan mendapatkan uang pembinaan mulai dari Rp 100 Ribu hingga Rp 5 Juta.

Juga akan ada undian berhadiah, yang mana salah satu hadiah utamanya berupa 1 unit Sepeda Motor.

"Kami memakai juri dari luar Dispar, yaitu dari dinas-dinas terkait dan juga masyarakat yang sudah menjadi pencinta serapungan ini," ujarnya ketika ditanyai perihal juri.

Nawawi sendiri berharap setelah sekian tahun diadakannya festival serapungan ini, bisa menjadikan kegiatan khas Empat Lawang tersebut bisa masuk ke kalender nasional.

"Semoga serapungan ini bisa menjadi warisan budaya dan atraksi andalan wisata Kabupaten Empat Lawang," tandasnya. (ADV/Rel) 

Kategori :