REL, Empat Lawang - Deri Kurniawan, dilantik sebagai Ketua Satuan Kariya (Saka) Bakti Husada cabang Kabupaten Empat Lawang masa bakti 2024-2029, Selasa (21/5/2024).
Deri beserta pengurus lainnya, dilantik langsung oleh Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, di ruang rapat Madani.
Ketua Saka Bakti Husada Kabupaten Empat Lawang Deri Kurniawan mengatakan, pramuka adalah mitra kerja Dinas Kesehatan dan Puskesmas, khususnya dibidang kesehatan.
"Mereka para pramuka dapat menggerakan masyatakat untuk menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS)," kata Deri.
BACA JUGA:Ibu-ibu Sempat Kaget, Bawang Merah Naik
BACA JUGA:Pencuri Batre Modul Tower Sinyal Babak Belur Diamuk Massa
Dirinya lanjut Deri, patut bersyukur, sebab saka bakti husada sudah hampir 40 tahun. Selalu menjadi wada pramuka untuk menempah mereka dibidang kesehatan.
"Kedepan ini kita aktifkan lagi pengrus cabang saka bakti husada, sampai ketingkat paling bawah. Dan saya berharap semua pengurua dapat terlibat langsung dalam kegiatan saka bakti husada ini," harapnya.
Sementara itu Pj Bupati Empat Lawang, yang sekaligus ketua Kwarcab gerakan pramuka Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, menambahkan, dalam pembentukan karakter anak bangsa pramuka adalah salah satu organisasi yang harus diacungi jempol.
"Anak-anak yang aktif di pramuka, Insya Allah mereka akan menjadi orang yang berkarakter. Karena mereka sejak dari SD sampai ke perguruan tinggi sudah di doktrin," ungkapnya. (rls).