Galasena 99: Tempat Nongkrong Baru yang Menyegarkan di Tepi Sungai Musi, Palembang.

Selasa 18 Jun 2024 - 15:59 WIB
Reporter : Edo
Editor : Edo

REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID - Terletak strategis di Jalan Sultan Agung, tepatnya di Kelurahan 1 Ilir, Kecamatan Ilir Timur 2, Palembang, Galasena 99 telah menjadi sorotan baru bagi warga kota yang mencari tempat nongkrong yang menyenangkan di tepi Sungai Musi.

Berlokasi di kawasan Pangkalan TNI Angkatan Laut satu Ilir, Galasena 99 menawarkan pengalaman unik dengan pemandangan sungai yang memesona serta mural indah yang menghiasi temboknya, mencerminkan tema Angkatan Laut.

BACA JUGA:Wisata Saung Bambu Pelangi: Destinasi Rekreasi Menarik di Palembang.

Dibuka tidak lama ini, Galasena 99 segera menarik perhatian pengunjung dengan konsepnya yang menyatu dengan alam sungai sekitarnya.

Spot foto yang disediakan dengan latar belakang mural Angkatan Laut menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang ingin mengabadikan momen mereka.

Akses ke Galasena 99 relatif mudah meskipun jalanan menuju lokasi terkadang cukup ramai. Pengunjung dapat mengaksesnya melalui Pasar Lemabang dan mengikuti petunjuk ke Jalan Sultan Agung.

Tersedia pula kantong parkir yang cukup untuk sekitar 15 mobil, memudahkan para pengunjung yang datang dengan kendaraan pribadi.

BACA JUGA:Sisi Lain Sosok Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin, Pengisi Tausiah Kultum Sejak Muda

Saat mencapai lokasi, pengunjung akan disambut dengan beragam penjual makanan dan minuman di sepanjang pinggir Sungai Musi.

Mulai dari siomay, batagor, roti bakar, hingga berbagai jenis minuman dingin dapat dinikmati sambil menikmati suasana alam yang tenang.

"Galasena 99 memang masih baru, namun antusias warga Palembang sangat terasa di sini," kata salah seorang pengunjung yang baru saja menikmati hidangan di tempat tersebut.

"Lokasinya yang langsung berhadapan dengan Sungai Musi membuatnya sangat menarik untuk hangout bersama teman atau keluarga."

BACA JUGA:Membuka Tabir Sejarah Jakarta, Jejak Misteri di Ibukota yang Meriah

Dengan suasana yang ramai namun tetap menyenangkan, Galasena 99 diharapkan akan terus menjadi destinasi favorit bagi warga Palembang yang mencari tempat bersantai yang berbeda.

Bagi Anda yang belum mengunjungi, jangan lewatkan untuk merasakan sendiri nuansa menyegarkan Galasena 99 di tepi Sungai Musi!(*/Edo)

Kategori :