Ciri-Ciri Tinggi Badan Masih Bisa Bertambah atau Berhenti

Jumat 21 Jun 2024 - 19:03 WIB
Reporter : Farel
Editor : Mael

Saat beralih dari masa anak-anak ke remaja, tinggi badan akan bertambah dengan pesat. Beberapa orang pun bertanya, apa tandanya jika tinggi badan Anda masih bisa bertambah? Lalu, apa saja ciri-ciri tinggi badan yang sudah berhenti bertumbuh? Simak penjelasan selengkapnya di bawah ini.

Apa ciri-ciri badan masih bisa bertambah tinggi?

Celana panjang yang kian menggantung bisa menjadi ciri-ciri tinggi badan Anda sedang bertambah. Namun, ini tentu bukanlah patokan yang pasti.

Pada dasarnya, hanya pemeriksaan dengan dokter yang bisa memastikan apakah tulang pada tubuh Anda masih dapat bertumbuh seiring bertambahnya usia.

BACA JUGA:PJ Bupati Sambangi PLN UP3 Lahat

BACA JUGA:Tiga Pelaku Jambret Handphone Modus Isi Pulsa Dana Ditangkap di Lubuklinggau

Peningkatan tinggi badan manusia dipengaruhi oleh lempeng pertumbuhan atau epifisis, yakni bagian tulang rawan yang berada pada ujung tulang panjang.

Tulang panjang yang memengaruhi tinggi badan manusia terdiri atas tulang paha, tulang kering, tulang betis, dan tulang lengan atas.

Tinggi badan seseorang dapat mengalami pertambahan bila lempeng pertumbuhannya masih terbuka. Pertambahan tinggi terjadi pada anak-anak dan berkembang pesat saat remaja.

Namun, epifisis akan mulai mengeras dan menutup menjelang akhir pubertas. Itu sebabnya, salah satu ciri-ciri tinggi badan berhenti bertambah adalah Anda telah melampaui usia 18–20 tahun.

BACA JUGA:Pj Bupati Audiensi dengan Kementerian Sosial

BACA JUGA:Optimalisasi PAD, Pj Bupati Datangi Dirjen Keuangan Daerah

Apakah tinggi badan bisa turun?

Berdasarkan fakta di atas, kecil kemungkinan untuk menambah tinggi badan setelah dewasa.

Secara alamiah, bentuk tubuh akan berubah seiring bertambahnya usia dan Anda tidak dapat menghindarinya. Salah satunya ialah tinggi badan yang makin berkurang.

Kategori :