REL,EMPATLAWANG.BACAKORAN.CO.ID -Tebing Tinggi, 29 Juni 2024 ,Sebuah kecelakaan tak terduga terjadi pada Sabtu sore sekitar pukul 17.00 WIB. Sebuah minibus jenis Kijang Innova yang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Kota Lubuk Linggau menuju Pasar Tebing Tinggi, menabrak sebuah rumah dan bengkel milik tiga saudara.
BACA JUGA:Jadwal Penerimaan CPNS-PPPK Masih Dibahas Panselnas
Menurut saksi mata, Japar Sidik, minibus dari arah kota lubuk Linggau tersebut tiba-tiba kehilangan kendali dan menghantam bangunan tersebut. "Mobil melaju dalam kecepatan tinggi dan tiba-tiba saja menabrak rumah serta bengkel," ujarnya.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun, kerugian material diperkirakan mencapai jutaan rupiah. Bagian depan rumah dan bengkel mengalami kerusakan parah akibat tabrakan tersebut.
BACA JUGA:Daftar 7 Lokasi di Indonesia Jadi Magnet bagi Wisatawan dan Pesohor Dunia
Sopir minibus, yang diketahui bernama Dean, telah diamankan oleh Polsek Kota Tebing Tinggi untuk dimintai keterangan. Saat ini, kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak Polantas Kota Tebing Tinggi guna mengetahui penyebab pasti dari kecelakaan tersebut.
Kejadian ini menjadi peringatan bagi para pengemudi untuk selalu berhati-hati dan mematuhi batas kecepatan demi keselamatan bersama.(*/Edo)