Jangan Keliru, Ini 5 Beda Penyakit Cacar Air dan Cacar Monyet
Ilustrasi--
Meski dapat memberikan gejala yang serupa, sebenarnya virus penyebab kedua penyakit ini berbeda. Cacar air disebabkan oleh virus yang bernama varicella-zoster.
Virus ini merupakan salah satu jenis virus herpes yang juga dapat menyebabkan penyakit cacar ular (herpes zoster).
Sementara itu, virus penyebab cacar monyet adalah virus monkeypox yang berasal dari genus (marga) Orthopoxvirus. Contoh virus lainnya yang termasuk dalam genus ini meliputi virus variola, cowpox, dan vaccinia.
2. Gejala
Gejala khas cacar air yaitu kemunculan ruam kulit yang lama-kelamaan berkembang menjadi lepuh berisi cairan sebelum akhirnya berubah menjadi koreng.
Kemunculan ruam pertama penyakit cacar air lebih sering terjadi pada dada dan punggung. Ruam pun menyebar ke wajah, lalu ke bagian tubuh lain termasuk di dalam mulut, kelopak mata, atau area kelamin.