5 Manfaat Puasa untuk Anak, Mendukung Tumbuh Kembang si Kecil

ILUSTRASI.--

Sebagian orangtua mungkin belum tahu ada beberapa manfaat puasa untuk anak yang bisa didapatkan bila mulai membiasakannya sejak kecil. Ini termasuk puasa Ramadan yang biasanya dijalankan setahun sekali. Kira-kira apa saja manfaat puasa untuk anak kecil? Yuk, simak ulasan berikut ini untuk mengetahui jawabannya. 

Beragam manfaat puasa untuk anak

Pada dasarnya, ibadah puasa Ramadan tidak diwajibkan bagi anak. Namun, tidak ada salahnya bagi orangtua untuk mengajarkan anak berpuasa sejak dini.

Selain agar mulai membiasakan diri, ada beberapa manfaat yang bisa didapat anak dengan menjalankan ibadah puasa.

Lantas, apa saja manfaat tersebut? Berikut adalah manfaat puasa bagi anak, baik untuk kesehatan maupun tumbuh kembangnya.

BACA JUGA:Perhatikan 6 Tips Ini agar Puasa Ibu Menyusui Aman dan Lancar

1. Menstimulasi sistem kekebalan tubuh 

Puasa dapat memberikan stimulus positif pada sistem kekebalan tubuh anak.

Pasalnya, melansir The Institute for Functional Medicine, puasa bisa memperbaiki jaringan sel yang rusak dan merangsang produksi sel darah putih baru.

Sel darah putih adalah komponen utama dalam sistem kekebalan tubuh. Dengan meningkatkan aktivitas sel darah putih, maka daya tahan tubuh anak pun dapat terbentuk lebih kuat.

Apakah anak-anak boleh berpuasa? 

 Jawabannya adalah boleh. Anak dianjurkan menjalankan puasa Ramadan saat memasuki masa pubertas, yaitu usia 10—14 tahun untuk anak perempuan dan 12—16 tahun untuk laki-laki. Namun, anak bisa mulai berlatih puasa saat berusia 6—7 tahun. Meski begitu, sebaiknya tetap sesuaikan lagi dengan kemampuan anak untuk mulai mengajarkannya puasa.

2. Melatih kedisiplinan anak

Salah satu manfaat puasa Ramadan untuk anak, yaitu membentuk disiplin anak. Pasalnya, puasa mengajarkan anak untuk memiliki kendali diri terhadap keinginan dan kebiasaan makan sehari-hari.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan