5 Pantai Terdekat dari Bandung yang Cocok untuk Liburan Weekend

Pantai Rancabuaya – Garut-Doc/Foto.Ist-

REL,BACAKORAN.CO – Kota Bandung memang tidak memiliki garis pantai, namun bukan berarti warga Bandung atau wisatawan yang sedang berlibur di Kota Kembang tidak bisa menikmati keindahan laut.

Ternyata, ada beberapa pantai indah yang bisa dijangkau hanya dalam waktu beberapa jam dari pusat kota, dan sangat ideal untuk destinasi liburan akhir pekan.

BACA JUGA:Hafal 5 Juz Al-Qur'an, Siswa di Banyuwangi Dapat Golden Ticket Masuk Sekolah Favorit

Berikut ini lima pantai terdekat dari Bandung yang direkomendasikan untuk kamu yang ingin sejenak melepas penat dan menikmati suasana laut:

1. Pantai Rancabuaya – Garut

Pantai Rancabuaya terletak di Desa Purbayani, Kecamatan Caringin, Kabupaten Garut. Dari Bandung, pantai ini bisa ditempuh dalam waktu sekitar 3 jam 50 menit jika melalui jalur Ciwidey-Cidaun, atau sekitar 4 jam jika melewati jalur Pangalengan.

Keunikan Pantai Rancabuaya terletak pada gradasi warna lautnya yang menakjubkan—putih, hijau, dan biru tua.

Dari ketinggian, pemandangan pantai ini tampak seperti lukisan alam yang memukau.

Pantai ini juga pernah dijadikan lokasi syuting film Perahu Kertas, menjadikannya destinasi menarik bagi para penggemar film tersebut.

Suasana di sekitar pantai cukup tenang dan tidak terlalu ramai.

Tersedia warung-warung kecil yang menawarkan aneka kuliner laut segar, menjadikan pengalaman liburan semakin lengkap.

BACA JUGA:Nikmati Segarnya Wisata Air Sungai Mudal di Girimulyo Kulon Progo, Hanya Sejam dari Yogyakarta

2. Pantai Santolo – Garut

Masih di wilayah Kabupaten Garut, tepatnya di Kecamatan Cikelet, terdapat Pantai Santolo yang berjarak sekitar 4 jam 37 menit dari Bandung jika menempuh rute Ciwidey-Cidaun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan