Vivo V60e Siap Jadi Raja Fotografi Baru di Kelas Menengah

Vivo V60e hadir Oktober 2025 dengan kamera 200MP OIS, selfie 50MP Eye AF, dan Aura Light. Diprediksi akan mengubah standar fotografi smartphone Rp5-7 jutaan.-ISTIMEWA-
DNA fotografi malam Vivo kembali hadir lewat Aura Light.
Lampu flash berbentuk cincin ini menawarkan pencahayaan lebih lembut dan merata dibanding flash LED konvensional.
Hasilnya, potret malam tampil natural dengan warna kulit yang lebih realistis dan minim bayangan.
Performa Gahar dengan Jeroan Monster
BACA JUGA:Daftar HP RAM 12 GB Termurah 2025, Spek Gahar Harga Bersahabat
BACA JUGA:Samsung Galaxy A25 5G Makin Murah, Saingi Harga Galaxy A55 5G di Oktober 2025
Tak hanya kamera, Vivo V60e juga diperkuat dengan spesifikasi mumpuni.
Smartphone ini dibekali baterai 6.500 mAh dengan pengisian cepat 90W, serta bodi tangguh berstandar IP68/IP69.
Rumor menyebutkan, dapur pacunya akan digerakkan oleh chipset MediaTek Dimensity 7300 atau Dimensity 7360 Turbo, dipadukan layar quad-curve OLED 120Hz untuk pengalaman visual yang mulus.
Harga dan Prediksi Pasar
Dengan banderol antara Rp5,6 juta hingga Rp7,5 juta, Vivo V60e diprediksi bakal menjadi penantang serius di pasar smartphone kelas menengah.
Keberadaan fitur kamera kelas flagship pada harga yang lebih terjangkau membuat perangkat ini berpotensi merusak standar kompetitor.
BACA JUGA:Murah Tapi Gahar! Poco M6 Dibekali Kamera 108MP dan Chipset 5G
BACA JUGA:Vivo V50 Resmi di Indonesia: Ini Kelebihan dan Kekurangannya
Peluncuran resmi pada Oktober 2025 diharapkan akan menjadi momentum besar bagi Vivo untuk menguasai segmen menengah, sekaligus mempertegas posisinya sebagai pemimpin dalam inovasi fotografi mobile. **