10 Cara Mengatasi Sesak Napas yang Cepat dan Ampuh
Ilustrasi--
Pemberian terapi oksigen harus sesuai dengan petunjuk dokter. Hal ini untuk mengoptimalkan manfaat terapi dan mencegah efek samping yang mungkin ditimbulkan.
10. Gunakan obat herbal
Jahe menjadi salah satu obat herbal alami untuk meredakan sesak napas. Kunyah jahe mentah atau air rebusan jahe untuk mengurangi napas pendek akibat infeksi pernapasan.
Hal ini didukung oleh kandungan jahe yang memiliki efek antivirus dan anti-inflamasi yang dapat membantu melawan infeksi serta meredakan peradangan.
Namun, manfaat obat herbal untuk sesak napas belum sepenuhnya bisa dipastikan. Konsultasikan dengan dokter sebelum menggunakannya untuk mengatasi sesak napas Anda.
Penggunaan obat herbal sembarangan tidak menutup kemungkinan malah akan memperburuk kondisi tubuh Anda.
Tahapan pertolongan pertama sesak napas
Tidak menutup kemungkinan Anda menghadapi situasi saat orang di sekitar Anda mengalami sesak napas. Jika hal tersebut terjadi, tetap tenang dan segera cari bantuan medis.
Sembari menunggu tim medis tiba, Anda dapat melakukan cara-cara pertolongan di bawah ini untuk membantu orang lain yang sesak napas.
1. Periksa saluran pernapasan
Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah memeriksa dan memastikan bahwa saluran pernapasan orang tersebut tidak tersumbat oleh sesuatu.
Buka mulut orang tersebut untuk melihat apakah ada sesuatu di dalam mulut atau tenggorokan yang dapat menghambat pernapasannya.
2. Periksa embusan udara pada saluran pernapasan
Perhatikan dada orang yang sulit bernapas, apakah masih mengembang dan mengempis atau tidak. Periksa juga embusan udara pada hidung dan mulut dengan jari Anda.
Hal ini dilakukan untuk mengetahui tiupan napas, apakah masih ada atau tidak. Periksalah juga denyut nadi pada pergelangan tangannya.