Mantan Bupati Lahat Marwan Mansyur Ajak Masyarakat Pagar Gunung Pilih Nomor Satu, Yulius-Budiarto
REL, Lahat – Mantan Bupati Lahat, Marwan Mansyur, SH., MM, memberikan dukungan penuh terhadap pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Lahat, Yulius Maulana, ST, dan DR. H. Budiarto Marsul, SE., M.Si, dengan hadir secara langsung dalam kampanye dan pelantikan Tim 10 dan 20 di Kecamatan Pagar Gunung.
Dalam acara tersebut, Marwan mengajak seluruh lapisan masyarakat, khususnya warga Pagar Gunung, untuk mendukung dan mencoblos pasangan nomor urut satu pada Pilkada Lahat yang akan digelar November mendatang.
Sebagai mantan pemimpin yang dihormati di Kabupaten Lahat, kehadiran Marwan Mansyur menambah semangat para pendukung pasangan Yulius-Budiarto (YM-BM).
Ia menekankan pentingnya kebersamaan dalam memenangkan pasangan ini. "Bapak dan ibu sekalian, mari kita bergandengan tangan untuk memenangkan pasangan YM-BM ini," tegas Marwan, yang dikenal dengan sapaan akrab MM.
BACA JUGA:Benarkah Suporter Bahrain Dilarang Hadiri Kualifikasi Piala Dunia 2026?
BACA JUGA:Timnas Indonesia Berangkat ke Bahrain: Siap Tunjukkan Kemampuan Terbaik!
Dalam sambutannya, Marwan juga berpamitan kepada masyarakat Pagar Gunung, menegaskan bahwa dirinya kini menjadi bagian dari perjuangan YM-BM. "YM-BM Bupati dan Wakil Bupati Lahat, YM-BM Ngaleh Ase, YM-BM Menang Menang Menang, Takbir Allaahu Akbar," teriaknya bersama warga yang hadir, disambut sorak-sorai dukungan.
Lebih lanjut, Marwan mengungkapkan keyakinannya terhadap rekam jejak Yulius Maulana dan Budiarto Marsul yang dinilai mumpuni. Ia menegaskan bahwa Lahat akan maju di bawah kepemimpinan dua putra terbaik daerah tersebut.
"Rekam jejak pasangan YM-BM ini sudah tidak diragukan lagi. Saya yakin Lahat akan maju jika dipimpin oleh mereka," ungkap Marwan penuh keyakinan.
Marwan pun menutup pidatonya dengan sekali lagi mengajak masyarakat Pagar Gunung untuk bersatu memenangkan pasangan nomor urut satu. "Sekali lagi saya mengajak kepada seluruhnya yang hadir di sini untuk siap memenangkan pasangan YM-BM," pungkasnya.
BACA JUGA:Masyarakat Kota Agung Tak Sabar, Yulius Maulana-Budiarto Marsul Disambut dengan Gegap Gempita
BACA JUGA:Pererat Silaturahmi, Yulius Maulana Sambangi Rumah Kades Pelajaran di Jarai
Dukungan Marwan Mansyur yang kuat terhadap Yulius Maulana dan Budiarto Marsul semakin mempertegas bahwa pasangan nomor satu ini adalah kandidat kuat untuk membawa Kabupaten Lahat ke arah yang lebih baik.***