Misteri Pulau Kelor: Derap Langkah Tentara di Malam Hari Bikin Merinding

Kamis 06 Feb 2025 - 22:05 WIB
Reporter : Arul
Editor : Arul

Banyak wisatawan yang menginap di pulau ini mengaku mendengar suara derap langkah kaki tentara, padahal tak ada siapa pun di sekitar mereka.

Hal ini dibenarkan oleh Ridwan Saide, penjaga pulau sekaligus tour guide Pulau Kelor.

BACA JUGA:Dua Pengedar Ganja Ditangkap Dilapangan MTSN 1 Lahat

"Sebagaimana namanya, Pulau Kuburan memang suka terdengar langkah kaki tentara di malam hari. Di sini memang ada kuburan massal," ungkap Ridwan.

Beberapa saksi bahkan mengaku pernah melihat bayangan samar prajurit yang berjalan di sekitar Benteng Martello.

Suasana yang tiba-tiba berubah hening dan suara gemuruh aneh membuat pengalaman mengunjungi Pulau Kelor semakin tak terlupakan.

Destinasi Instagramable yang Wajib Dikunjungi

BACA JUGA:Bulog Lahat Siapkan Stok Bahan Pokok

Terlepas dari kisah seram yang menyelimuti, Pulau Kelor tetap menjadi destinasi wisata yang direkomendasikan.

Bagi pecinta sejarah dan fotografi, pulau ini memiliki spot foto instagramable, seperti halaman Benteng Martello, bagian dalam benteng, pinggir pantai dengan pasir putih, hingga area bebatuan yang menjadi benteng alami pulau ini.

Jadi, apakah Anda berani menginjakkan kaki di Pulau Kelor dan merasakan langsung aura mistisnya?

Atau justru tertarik mengabadikan keindahan sejarah yang tersimpan di pulau ini?

**

Kategori :