ULP Tebing Tinggi Dirikan 5 Posko

Foto bersama meneger PLN ULP Tinggi tinggi empat lawang bersa personel pengaman pasokan listrik perayaan idul fitri. Foto : dok--

REL, Empat Lawang - PT PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tebing Tinggi telah menegaskan kesiapannya dalam memastikan pasokan listrik yang stabil dan terjamin selama periode perayaan Idul Fitri dan libur Idul Fitri 1455 H di wilayah Kabupaten Empat Lawang.

Dalam upaya tersebut, PLN ULP Tebing Tinggi telah mengambil langkah proaktif dengan menyediakan personel dan peralatan yang memadai.

Menurut Manajer PLN ULP Tebing Tinggi, Dedy Setiawan, sebanyak 5 orang pegawai dan 61 personel telah disiagakan untuk bertugas hingga berakhirnya libur Idul Fitri mendatang

Mereka tersebar di berbagai lokasi strategis, termasuk Posko Utama PLN ULP Tebing Tinggi dan lima Posko pembantu di wilayah Kabupaten Empat Lawang.

BACA JUGA:Kebakaran Hanguskan Rumah di Dusun Baturaja, Korban Selamat dari Api, Tetapi Rumah Rata dengan Tanah

BACA JUGA:Dua Tersangka Pembakaran Rumah Ditangkap Polisi

"Kami juga telah menyediakan berbagai macam unit peralatan pendukung dan memastikan ketersediaan seluruh material serta peralatan setiap saat untuk menunjang kelancaran kegiatan operasional selama perayaan Idul Fitri dan libur," ungkap Dedy.

Sebagai bukti keseriusan PLN ULP Tebing Tinggi dalam menjaga pasokan listrik, telah dilakukan gelar pasukan dan peralatan guna memeriksa kesiapan peralatan dan personel dalam menghadapi situasi tersebut.

Selain itu, PLN ULP Tebing Tinggi juga menyiagakan petugas pelayanan teknik yang siaga penuh selama 24 jam di posko layanan PLN serta beberapa titik prioritas pengamanan.

Dedy juga menghimbau kepada masyarakat untuk menggunakan aplikasi PLN Mobile yang memudahkan pelanggan dalam melaporkan keluhan atau gangguan listrik yang mereka alami.

Melalui aplikasi tersebut, pelanggan dapat melihat kemajuan laporan yang mereka berikan serta membayar tagihan listrik tepat waktu, baik melalui aplikasi maupun di loket pembayaran listrik terdekat.

Dengan upaya ini, PLN ULP Tebing Tinggi berharap dapat memberikan pelayanan yang memuaskan kepada masyarakat dan memastikan kelancaran perayaan Idul Fitri tanpa terjadi gangguan listrik yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat. (dik). 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan