Mengupas 10 Manfaat Biji Selasih yang Sayang Dilewatkan

Minggu 11 Feb 2024 - 01:24 WIB
Reporter : Admin
Editor : Admin

Namun, radikal bebas dapat merusak sel-sel imun tubuh sehingga menurunkan kinerja sistem kekebalan.

Nah, biji selasih mengandung senyawa flavonoid yang dapat berperan sebagai antioksidan untuk melawan radikal bebas.

8. Berpotensi mencegah anemia defisiensi zat besi

Kandungan zat besi pada biji selasih dapat berpotensi mencegah penyakit anemia defisiensi zat besi, yakni kondisi kurangnya zat besi di dalam tubuh. 

Zat besi merupakan mineral penting yang dibutuhkan tubuh untuk menghasilkan sel darah merah atau hemoglobin. 

Jika kadar zat besi berkurang, kemampuan tubuh untuk memproduksi sel darah merah juga ikut menurun. Kondisi ini bisa menyebabkan gejala lemas tidak bertenaga, pusing, dan kulit pucat.

9. Berpotensi mengatasi kanker

Studi dalam jurnal BMC Complementary Medicine and Therapies meneliti efek minyak esensial biji selasih terhadap perkembangan sel kanker pada hewan. 

Hasil penelitian menunjukkan bahwa minyak esensial biji selasih memiliki efek sitotoksik sehingga memiliki potensi manfaat dalam menghambat pertumbuhan sel kanker. 

Meski demikian, penelitian ini belum diuji coba pada manusia, sehingga belum diketahui secara pasti manfaat biji selasih untuk terapi pengobatan kanker. 

10. Menjaga kesehatan kulit

Biji selasih juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit karena beragam jenis antioksidan, seperti polifenol, dan flavonoid.

Senyawa antioksidan ini bisa membantu memelihara kesehatan kulit dengan cara menangkal radikal bebas yang merusak sel kulit. 

Selain itu, studi dalam The Journal of Cosmetic Medicine mengungkapkan bahwa biji selasih dapat diolah menjadi krim sebagai obat alami jerawat. 

Biji selasih memiliki sifat antibakteri yang membantu membunuh bakteri penyebab jerawat, yakni Propionibacterium acne

Cara mengolah biji selasih

Kategori :