Buka Tempat Penitipan Barang

Senin 08 Apr 2024 - 22:58 WIB
Reporter : Andika
Editor : Mael

REL, Empat Lawang - Bagi warga Kabupaten Empat Lawang, yang hendak mudik lebaran, namun khawatir meninggalkan barang berharga di rumah. Tidak perlu khawatir. 

Pasalnya, saat ini Polres Empat Lawang, menyipakan tempat penitipan barang. Bagi warga yang jendak mudik ke kampung halaman. 

"Kami Polres Empat Lawang membuka penitipan barang-barang berharga, bagi masyarakat empat lawang yang mudik. Silahkan titipkan di Polsek, Polres dan di Pos Polisi terdekat," ungkap Kapolres Empat Lawang AKBP Dody Surya Putra, belum lama ini.

Dirinya menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Empat Lawang, agar memperhatikan keselamatan dalam perjalanan. Dan selalu tertib administrasi dan tertib berlalu lintas.

BACA JUGA:Bangkit di Babak Kedua, Bantai AC Monza 4-2

BACA JUGA:Bersinar di Kemenangan AS Roma atas Lazio

"Sayani diri, sayangi keluarga dan tempat yang dikunjungi benar-benar diperhatikan dari sisi keamanan dan juga keselamatan," himbaunya.

Selain itu ditambahkannya, juga meminta kepada masyarakat agar memerhatikan dan mengecek rumah yang ditinggalkan dalam kondisi aman. Terutama arus lisitrik. 

"Ini untuk menghindari jangan sampai terjadi musibah. Sampaikan kepada tetangga, agar tetangga tahu kalau kita meninggalkan rumah," harapnya. (dik)

Kategori :