Golkar Bidik Figur Potensi Maju Pilkada

Jumat 26 Apr 2024 - 22:50 WIB
Reporter : Mael
Editor : Mael

REL, Lahat - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Lahat membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah untuk Pilkada tahun 2024. Pendaftaran ini terbuka untuk masyarakat secara umum, baik internal partai maupun eksternal partai. Ketua Tim seleksi Drs H Chozali Hanan menegaskan, pendaftaran penjaringan Bakal Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati telah dibuka resmi dibuka dari tanggal 22 April hingga 30 April 2024. 

Chozali Hanan menerangkan, terkait pendaftaran bakal calon kepala daerah ini berdasarkan keputusan DPD Golkar Nomor 3 /DPD Golkar IV/2024 tertanggal 20 April 2024.

Dikatakannya, bahwa ini sudah melalui persetujuan Ketua DPD Golkar Lahat Sri Marhaeni Wulansih SH, pertimbangan dari tim maupun pengurus DPD dengan tujuan untuk melakukan penjaringan terhadap figur-figur yang akan maju pada pemilihan kepala daerah (pilkada) 2024. 

"Baik itu bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. Selanjutnya, hasil dari penjaringan ini nanti dilakukan ke tahapan verifikasi oleh panitia penjaringan dan dilaporkan kepada Dewan Pimpinan Pusat," kata Chozali Hanan. 

BACA JUGA:Sekretaris DPPPA Kabupaten Mura Jadi Tersangka

BACA JUGA:Kakek Pencari Batu Tenggelam Disungai Lematang

Katanya, bahwa bukan tak mungkin pendaftaran bisa saja diperpanjang sesuai situasi. Untuk pengembalian formulir yaitu 1 minggu setelah habis masa pendaftaran di Kantor DPD Partai Golkar Jalan Bhayangkara Lahat.

"Kami menghimbau segenap masyarakat Lahat tanpa terkecuali berminat mencalonkan diri, silahkan mendaftarkan diri di DPD Partai Golkar selama jam kerja yakni pukul  10.00 WIB hingga 14.00 WIB," ujarnya. 

Disampaikannya, bahwa pendaftaran dapat diwakilkan melalui kuasa, sementara pengembali formulir adalah yang bersangkutan tidak boleh berwakilkan. "Untuk syarat yaitu telah disiapkan blangko 22 item tinggal yang bersangkutan mengisi," ujarnya.

Menurut Chozali, bahwa syarat utama yaitu berminat menjadi kader Golkar dengan mengambil formulir Calon Kepala Daerah (Cakada) dan Wakil Calon Kepala Daerah (Wacakada).

BACA JUGA:PKS Sumsel Gelar Halal bi Halal dan Pelatihan Caleg

BACA JUGA:Kader PKK Sumsel Gelar Jambore di TMII

"InsyaAllah, kader-kader Golkar banyak memungkinkan maju, Golkar memberikan peluang untuk berpatisipasi pada kontestasi," ujarnya. 

Ketua DPD Golkar Lahat Sri Marhaeni Wulansih SH mengatakan bahwa dibukanya pendaftaran penjaringan ini telah melalui proses rapat di internal partai. Ia mempersilahkan bagi yang putra putri terbaik, figur yang memang benar-benar serius dan memiliki potensi maju. 

"Pendafatan ini secara terbuka untuk umum baik internal partai maupun eksternal partai, hal ini sebagai salah satu bukti bahwa, Golkar siap menyambut Pemilukada 2024," ujarnya. (sm)

Kategori :

Terkini

Kamis 28 Nov 2024 - 23:35 WIB

Real Madrid di Ujung Tanduk

Kamis 28 Nov 2024 - 23:20 WIB

Seperti Ada Penggiringan Opini Publik