Lubang Menganga di Jalan Jarai Area

Kondisi Jalan lintas Bengkulu yang berada di Jarai Area mengalami rusak dan terdapat lubang menganga. Foto : ist --

REL, Lahat - Hati-hati! Lubang Menganga di Jalan Jarai Area, Warga Ingin Jelang Lebaran Ada Perbaikan. Warga dan pengendara di kawasan Jarai Area meliputi Kecamatan Jarai, Suka Merindu, Pajar Bulan dan Muara Payang. 

Bahkan pengendara dari arah Pagaralam maupun arah Lintang Empat Lawang merasakan kondisi jalan lintas Lahat- Lintang Empat Lawang terdapat kerusakan dan lubang menganga.

Kerusakan jalan yang menjadi kewenangan provinsi tersebut, tentunya sangat memprihatinkan. Lantaran bisa membahayakan pengguna jalan yang melintas.

Kerusakan jalan terjadi di beberapa titik, dari tingkat sedang hingga parah. dan Kota Pagar Alam tersebut kondisinya rusak parah sepanjang sekitar 15 kilometer kurang lebih. 

BACA JUGA:Dukung Pentingnya Proyek Strategis Nasional

BACA JUGA:Akun WhatshApp Palsu Catut Nama Pj Bupati Lahat

"Kami berharap pemerintah atau dinas terkait dapat segera memperbaiki jalan yang kondisinya sangat rusak parah. Karena membahayakan pengguna jalan. Apa lagi  lubang jalan tersebut sudah begitu dalam," ujar Herlin warga Pagaralam yang biasa melintas ke arah Jarai.

Lanjutnya, harapannya agar jalan tersebut segera diperbaiki. Apalagi saat ini jelang lebaran, tentu mobilitas akan tinggi karena banyak yang mudik. Maupun silaturahmi dengan keluarga saat lebaran nanti.

"Jalannya sudah beberbulan- bulan rusak. Bila kondisi seperti ini terus bisa menghambat aktivitas warga," ungkapnya.

Sementara Kepala Dinas PUBM -TR Sumsel Muhammad Afandi melalui Kepala UPTD Lahat PUBM- TR Sumsel Parlin dikonfirmasi mengungkapkan. Bahwa jalan tersebut, masuk ruas Pagaralam - Tanjung Raya. Untuk tahun 2024 akan ada perbaikan/rehabilitasi ruas jalan tersebut. "Masih proses pengadaan barang dan jasa/proses lelang dan mudahan segera di perbaiki, terima kasih,wass," ujarnya via WA.

Disinggung adakah perbaikan sementara jelang lebaran mengingat bakal banyak pengendara yang melintas. "Mudah- mudajan setelah kontrak bisa segera di tindaklanjuti,terima kasih,wass," sampainya. (*)

Tag
Share