10 Khasiat Bawang Putih Tunggal, Bantu Kendalikan Diabetes

Ilustrasi---

Perubahan aliin menjadi alisin akan menurunkan khasiat antioksidan bawang putih tunggal. Oleh karena itu, penelitian ini menggunakan proses fermentasi untuk menekan aktivitas enzim aliinase.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa proses fermentasi ini meningkatkan potensi dari manfaat bawang putih tunggal sebagai antioksidan alami. 

BACA JUGA:Direktur PT SMS Divonis 10 Tahun Penjara

2. Melindungi fungsi hati

Penelitian dari jurnal BMC Complementary and Alternative Medicine menemukan bahwa ekstrak etanol dari bawang putih tunggal berpotensi menurunkan toksisitas hati dan memperbaiki cedera hati. 

Riset ini menyebut bahwa manfaat bawang putih tunggal dapat meningkatkan aliran empedu ke usus halus, menekan perlemakan hati, mengurangi keparahan fibrosis hati (jaringan parut hati), dan memperbaiki sel hati. 

Efek pelindung fungsi hati dari bawang putih tunggal ini bisa mencegah cedera hati yang disebabkan oleh radikal bebas.

3. Menghambat infeksi bakteri

Minyak atsiri (esensial) dari bawang putih tunggal mampu menekan infeksi bakteri pada manusia. Hal ini ditunjukkan dalam hasil penelitian dalam jurnal Biosaintifika. 

Minyak atsiri bawang putih tunggal memiliki aktivitas antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus penyebab gangguan kulit. 

Infeksi bakteri Staphylococcus aureus pada kulit dapat menimbulkan impetigo, bisul, staphylococcal scalded skin syndrome, dan selulitis.

Minyak atsiri ini bekerja dengan merusak struktur sel bakteri. Sebanyak 100 mg/ml minyak atsiri bawang putih tunggal bisa menyebabkan sel bakteri menyusut dan membengkak.

BACA JUGA:Sopir Bus Pariwisata Ditodong Pakai Senpi

4. Meringankan diabetes

Sebuah studi yang diterbitkan dalam STRADA Jurnal Ilmiah Kesehatan menjelaskan beberapa manfaat bawang putih tunggal untuk meringankan gejala diabetes. 

Tag
Share