Korban Tabrak Lari Meninggal Dunia Dalam Perjalanan
RUMAH DUKA: Kanit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang Iptu Arham Sikakum, mendatangi rumah duka korban tabrak lari, kemarin. -FOTO: IST.--
REL, Palembang - Lalu lalang dump truck angkutan tanah dari arah Sukarami menuju arah Sako dan Sematang Borang, menimbulkan korban jiwa di Jl Sako Baru, Kelurahan Sako Baru, Kecamatan Sako, Palembang.
Seorang ibu rumah tangga (RT), Rasmini (40), tewas menjadi korban tabrak lari, Kamis, 20 Juni 2024, sekitar pukul 09.00 WIB. Warga Jl Swadaya, Kelurahan Sukamaju, Kecamatan Sako itu meninggal dunia dalam perjalanan dibawa menuju rumah sakit (RS) terdekat.
Sebelum kejadian, korban berjalan kaki dari rumahnya hendak ke arah simpang Jl Sako Baru, Kelurahan Sako, Kecamatan Sako. Tertabrak dump truck yang menuju arah simpang eks kebun sayur.
"Usai kejadian dump truck tersebut kabur, korban meninggal saat dievakuasi oleh warga ke RS," kata Kasat Lantas Polrestabes Palembang AKBP Hj Yenni Diarty SIK, melalui Kanit Gakkum Iptu Arham Sikakum SSos, kemarin.
BACA JUGA:Mobil Profit Tabrak Area Bengkel Honda Union Motor
BACA JUGA:ATM Nyangkut, Pria di Palembang Kehilangan Puluhan Juta
Jenazah korban, sudah dibawa pulang ke rumah oleh keluarganya. Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang juga sudah mendatangi rumah duka. “Kalau keluarganya bilang, akan dikuburkan secepatnya. Untuk penabrak atau sopir dump truck masih dalam pengejaran anggota," pungkasnya. (*)