Nah, Anda bisa membuat rutinitas makan malam untuk menciptakan momen berkualitas bersama orang-orang terkasih di rumah.
Selain itu, makan bersama dengan keluarga juga bisa mendukung pemenuhan nutrisi. Para peneliti Harvard menemukan bahwa keluarga yang makan malam bersama setiap hari mendapatkan asupan gizi yang cukup dan seimbang.
Hal tersebut dikarenakan makanan yang dimasak di rumah biasanya diolah dengan cara yang benar.
Aturan makan malam agar tetap sehat
Makan pada malam hari itu diperbolehkan. Hanya saja, Anda harus melakukannya secara tepat dengan memperhatikan asupan kalori yang diserap oleh tubuh.
Dibutuhkan waktu sekitar 20 menit bagi tubuh untuk merasakan jika perut sudah kenyang.
Kategori :