Masing-masing waktu makan memiliki manfaat yang berbeda bagi tubuh. Misalnya, sarapan pagi yang memberikan asupan energi untuk memulai aktivitas. Lantas, bagaimana dengan manfaat makan malam?
Manfaat makan malam bagi kesehatan
Banyak orang yang menghindari makan malam karena dinilai memicu kenaikan berat badan mendadak.
Namun, ternyata makan malam juga punya manfaat yang penting bagi tubuh, di bawah ini daftarnya.
BACA JUGA:6 Menu Makan Malam Sehat untuk Anak, Enak dan Mudah Dibuat
BACA JUGA:Kuasa Hukum HBA dan Heni Tuding KPU Manipulasi Aturan Pendaftaran
1. Memberikan asupan energi
Makan malam adalah asupan energi terakhir bagi tubuh karena Anda tidak akan makan lagi setidaknya selama 10 jam ataupun lebih, dari waktu malam sampai waktu pagi untuk sarapan tiba.
Oleh karena itu, Anda harus memastikan tubuh memiliki pasokan glukosa yang cukup dalam tubuh untuk digunakan sebagai bahan bakar selama tidur.
Sering kali, penyebab Anda sering terbangun di tengah malam yaitu ketika kadar gula dalam darah mengalami penurunan.
Hal ini membuat tubuh harus melepaskan cadangan glukosa yang disimpan tubuh sehingga menyebabkan Anda terbangun saat tidur.
2. Menstabilkan suasana hati
Manfaat makan malam juga diperlukan agar bisa mendapatkan asam amino yang tepat. Asam amino bekerja sebagai neurotransmiter yang mengangkut pesan ke sistem saraf.