Suspensi depan menggunakan garpu teleskopik, sementara bagian belakang dilengkapi monoshock dengan travel panjang, memungkinkan motor ini melibas berbagai jenis medan.
Pelek jari-jari yang dibalut ban trail berukuran 3.00-21 51P di depan dan 4.60-19 63P di belakang semakin memperkuat karakter motor ini sebagai motor trail sejati.
BACA JUGA:SYM Cruisym 150 2025: Skutik Bongsor Bergaya Agresif, Siap Geser Dominasi NMAX dan PCX!
BACA JUGA:Suherman Bertekad Berantas Pungli Masuk Kerja di Majalengka
Fitur lain yang melengkapi Djebel 250 XC termasuk panel instrumen digital multi-fungsi, sistem pencahayaan dengan bohlam konvensional, serta self-starter yang memudahkan pengendara.
Pada saat pertama kali diluncurkan, motor ini dibanderol dengan harga 499.000 Yen, yang jika dikonversi ke nilai tukar saat ini (1 Yen = Rp 108,51 per 18 September 2024) setara dengan Rp 54 jutaan.
Dengan segala keunggulan tersebut, Suzuki Djebel 250 XC berhasil menjadi salah satu ikon motor trail yang legendaris di zamannya, dan masih dikenang hingga hari ini.(*)