Push-up bermanfaat sebagai latihan meningkatkan kekuatan otot tangan dan kebugaran tubuh. Meskipun gerakan push-up yang umum bisa dilakukan siapa saja, ada gerakan khusus yang ideal untuk wanita. Gerakan khusus ini menyesuaikan dengan bentuk tubuh wanita sehingga lebih mudah dilakukan. Bagaimana caranya?
Cara melakukan gerakan push-up untuk wanita
Ada perbedaan bentuk dan ukuran tubuh secara umum pada laki-laki dan wanita. Hal ini bisa memengaruhi performa tubuh ketika melakukan latihan fisik tertentu.
Mengutip studi dalam International Journal of Exercise Science, wanita umumnya memiliki tinggi badan dan panjang lengan yang lebih pendek dari pria.
BACA JUGA:Pengaruh Media Sosial Terhadap Kesehatan Mental Remaja
BACA JUGA:Denmark Berusaha Ulangi Kejayaan Euro 92
Perbandingan massa tubuh dan massa otot wanita juga cenderung yang lebih rendah dibandingkan pria.
Perbedaan fisik inilah yang membuat wanita dan pria mungkin merasakan tingkat kesulitan yang berbeda saat push-up.
Push-up untuk wanita biasanya menggunakan lutut sebagai tumpuan tubuh. Teknik ini disebut juga dengan kneeling push-up.
Nah, berikut ini cara melakukan kneeling push-up yang benar untuk wanita.
BACA JUGA:Kantor PLN S2JB Kembali Didemo GKOR Sumsel
BACA JUGA:Pedagang Seragam Sekolah di Lubuklinggau Raup Berkah
1. Posisi awal
Untuk melakukan kneeling push-up, posisikan tubuh berlutut di lantai, lalu bungkukkan badan ke depan secara perlahan sambil meletakkan kedua tangan di lantai.
Posisikan tangan terbuka lebar selebar bahu dengan seluruh jari-jari tangan menghadap ke depan. Sementara itu, bagian kaki dari betis hingga jari lurus di lantai.