REL, Empat Lawang - Personil Polsek Lintang Kanan aktif melaksanakan patroli malam hari sebagai bagian dari strategi pencegahan kriminalitas dan menjaga situasi Kamtibmas di wilayah hukumnya.
Patroli tersebut, yang berlangsung pada hari Selasa, 02 Januari 2024, dari jam 19.00 hingga 20.00 WIB, melibatkan Bripka Eplan, Briptu Dodi Efriyansyah, dan Briptu Nova Andriansyah.
Patroli dilakukan di titik-titik rawan kriminalitas, mencakup area perumahan, pusat perbelanjaan, dan tempat umum lainnya. Kapolsek Lintang Kanan, Iptu S. Silalahi, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Menurut Iptu S. Silalahi patroli malam hari merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam mencegah tindak kriminalitas.
BACA JUGA:Musim Penghujan Tukang Ojek Mengeluh
BACA JUGA:9 Manfaat Bunga Matahari, dari Biji dan Minyaknya
Keberadaan petugas di lapangan diharapkan dapat memantau dan merespons situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lintang Kanan.
Dalam patroli tersebut, polisi memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi kejahatan.
Kapolsek juga menekankan pentingnya menjaga keamanan di lingkungan rumah dengan mengunci pintu dan jendela. Selain itu, masyarakat diingatkan untuk tidak mudah terbujuk oleh orang yang tidak dikenal.
"Dengan terlaksananya patroli malam ini, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lintang Kanan tetap kondusif," katanya.
Polisi akan terus berupaya maksimal dalam menjaga keamanan dan mencegah tindak kriminalitas.
Kolaborasi antara masyarakat dan petugas kepolisian diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua.
"Polsek Lintang Kanan tetap komitmen menjaga keamanan, mari bersama-sama ciptakan lingkungan yang aman," ujarnya. (rls).