Zat besi
Ibu hamil membutuhkan cukup banyak asupan zat besi harian sekitar 22-27 miligram per hari, bahkan mungkin lebih khususnya untuk ibu hamil yang juga vegan atau vegetarian.
Zat besi merupakan nutrisi penting karena bertugas memproduksi sel darah merah baru sehingga kebutuhan tubuh tercukupi. Selain itu, zat besi juga berperan untuk meningkatkan massa aliran darah ibu dan plasenta.
Anda bisa mengonsumsi suplemen ibu hamil yang mengandung zat besi sesuai dosis yang diresepkan oleh dokter. Alasannya, konsumsi suplemen ibu hamil yang berlebihan dapat menyebabkan gejala gangguan pencernaan dan sembelit.
Asam folat
Suplemen ibu hamil yang mengandung asam folat membantu pembentukan sumsum tulang belakang dan mencegah bayi cacat lahir.
Asupan harian asam folat yang baik adalah 600 mcg selama satu bulan sebelum pembuahan. Ibu hamil di trimester pertama diwajibkan untuk mengonsumsi suplemen yang mengandung setidaknya 400-500 mcg asam folat atau sesuai anjuran dokter.
Vitamin D3
Mengonsumsi suplemen ibu hamil yang mengandung Vitamin D3 membantu memaksimalkan penyerapan kalsium dan fosfor yang penting untuk pembentukan tulang. Vitamin ini juga membantu:
Memperkuat sistem kekebalan tubuh