Kopi Gula Aren atau Gula Putih, Mana yang Lebih Sehat?

Rabu 09 Oct 2024 - 22:05 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

Selain gula, efek negatif kopi berasal dari kandungan kafeinnya yang tinggi.

 

Kafein pada dasarnya tidak berbahaya, tetapi senyawa ini bisa menyebabkan ketergantungan kopi.

 

Selain itu, konsumsi kafein berlebihan bisa menimbulkan efek samping, seperti rasa cemas, gelisah, sakit kepala, dan tekanan darah tinggi.

 

Inilah mengapa Anda harus membatasi asupan kafein agar tidak lebih dari 400–600 miligram, atau setara dengan 2–3 cangkir kopi per hari.

 

Meski Anda boleh minum kopi beberapa kali sehari, sebaiknya cukup gunakan gula aren dalam satu cangkir kopi saja.

 

Aturlah waktu minum kopi agar kebiasaan ini tidak mengganggu aktivitas Anda.

 

Hindari minum kopi dalam kondisi perut kosong untuk mencegah sakit perut. Jangan pula meminumnya pada sore atau malam hari agar Anda bisa tidur nyenyak.

 

Ringkasan

Kopi gula aren dianggap lebih sehat dan memberikan cita rasa yang lebih gurih.

Kategori :