Efek Teh Hijau untuk Ibu Menyusui, Aman atau Tidak?

Minggu 06 Oct 2024 - 21:37 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

 

Para ibu menyusui umumnya tidak direkomendasikan minum minuman berkafein lebih dari 200 mg per hari.

 

 

Teh hijau sendiri memiliki kandungan kafein yang sama dengan jenis teh lainnya, yaitu sekitar 75 mg per satu gelas.

 

 

Artinya, ibu masih dapat minum teh hijau, tetapi disarankan untuk mengonsumsinya 1—2 cangkir per hari saja. 

 

 

Jika ibu tidak minum lebih dari dua cangkir teh hijau pada hari itu, kemungkinan besar hanya akan ada sedikit hingga tidak ada kafein sama sekali pada urine bayi. 

 

 

Meskipun demikian, proses metabolisme setiap orang akan berbeda. Mungkin bagi beberapa ibu, tingkat toleransi kafein yang dimiliki jauh lebih tinggi dan hal ini juga memengaruhi bayinya. 

 

 

Kategori :