9 Manfaat Buah Kola untuk Kesehatan

Rabu 17 Apr 2024 - 23:36 WIB
Reporter : Adi Candra
Editor : Mael

Kafein dan teobromin dapat menimbulkan efek diuretik yang dapat meningkatkan produksi urine dan menyebabkan Anda lebih sering buang air kecil.

Ini terjadi karena kafein menghambat penyerapan air oleh ginjal, sehingga lebih banyak air disaring melalui ginjal dan dikeluarkan sebagai urine.

Hal ini dapat membantu tubuh membuang kelebihan garam dan air melalui urine.

9. Meningkatkan suasana hati

Kafein dapat meningkatkan suasana hati dan membantu melawan depresi dengan meningkatkan pelepasan neurotransmitter, seperti dopamin dan norepinefrin.

Biji kola, khususnya dalam bentuk minuman yang mengandung kafein seperti minuman bersoda kola, dapat memiliki pengaruh pada suasana hati bagi sebagian orang.

Kafein, yang merupakan komponen utama dalam biji kola, telah terbukti memiliki efek pada sistem saraf pusat, yang dapat memengaruhi suasana hati.

Efek samping biji buah kola

Ekstrak biji kola umumnya digunakan sebagai bahan dasar dari minuman bersoda. Namun, buah ini juga bisa memberikan manfaat lainnya, terutama untuk kesehatan tubuh.

Berikut adalah beberapa manfaat yang dikaitkan dengan konsumsi biji kola.

1. Meningkatkan fokus

Kandungan kafein yang tinggi dalam biji kola membuatnya menjadi stimulan atau perangsang yang efektif.

Efek rangsangan tersebut bisa membantu meningkatkan kewaspadaan mental dan mengurangi rasa lelah.

Hal ini sangat berguna untuk mempertahankan fokus selama periode waktu yang lama.

2. Meningkatkan metabolisme

Sebuah studi terbitan Advances in Pharmacological and Pharmaceutical Sciences mendapatkan fakta bahwa ekstrak biji buah kola mampu meningkatkan metabolisme tubuh. 

Kategori :