BACA JUGA:Ini 4 Jenis Alergi Kulit yang Bisa Terjadi
4. Merangsang indera penciuman
Meningkatkan nafsu makan ternyata bisa dilakukan dengan merangsang indera penciuman Anda. Anda bisa menstimulasi indera penciuman dengan membaui aroma roti yang baru dipanggang.
Bila Anda sulit mencium bau, terutama ketika merasa mual, cobalah menjauh dari dapur dan minta orang lain menyiapkan makanan.
5. Alihkan perhatian
BACA JUGA:4 Manfaat Bunga Daffodil dan Efek Sampingnya
Distraksi yang mengganggu fokus Anda ternyata bisa membantu mengurangi efek dari nafsu makan berkurang.
Sebagai contoh, menonton TV atau duduk di luar memandangi alam sembari makan bisa Anda coba. Cara ini setidaknya membantu mengalihkan fokus dari makanan atau minuman yang harus dikonsumsi.
Kapan harus periksa ke dokter?
Bila nafsu makan menurun terus berlanjut dan tidak ada penyebab yang jelas, segera konsultasikan dengan dokter. Ada banyak hal yang bisa menjadi penyebab kehilangan selera makan.
BACA JUGA:5 Masalah Kesehatan yang Paling Sering Menyerang Pemudik
Sangat penting untuk segera mendapatkan penanganan medis bila Anda memiliki salah satu gejala berikut ketika kehilangan selera makan, yaitu:
penurunan berat badan secara tiba-tiba,
kesulitan menelan,
sakit perut,
perut membengkak,